DPC PPWI TANAH BUMBU PERIODE 2011-2016 > Dewan Pembina/Penasehat > dr. HM. Zairullah Azhar, MSc / Prof. DR. Arief Amrullah, SH, M.Hum / H. Rahmida, SE / Mahyudi Djinggo - Dewan Pengurus : > Imi Suryaputera (Ketua), Imran AH (Wkl Ketua), Eko Sulaksono (Sekretaris), M. Ilham, Z (Bendahara), Bidang & Biro : > Rudi Hartono (Hukum & Advokasi), Rahman (Sekretariat & Organisasi), Agus Kistiyanto (Pendidikan & Litbang), Dede Armansyah (Usaha & Keuangan), Azhar (Koordinator Humas & Publikasi), M. Noor (Humas & Publikasi)

Penerjemah Bahasa

Rabu, 30 Maret 2011

Citizent Journalist, Si Pewarta Warga


Di era dimana peralatan komunikasi dan informatika sudah semakin canggih, setiap orang dengan mudah dapat menjadi seorang Pewarta, yang tidak lain adalah juga merupakan jenis dari Wartawan. Mungkin masih agak asing di kuping setiap orang yakni satu “makhluk” yang dinamakan atau disebut “citizen journalist” atau bila diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia menjadi “Pewarta Warga.”


Seseorang dapat saja menjadi Citizen Journalist tanpa harus bekerja secara tetap dan digaji oleh sebuah perusahaan media. Citizent Journalist dapat bekerja sendiri, atau menyerahkan, atau bilamana perlu menjual hasil karya jurnalistiknya ke pihak lain yang memerlukan.
Citizen Journalist bekerja tak terikat oleh pihak lain yang dapat ikut campur tangan terhadap kegiatan jurnalistik yang dilakukannya.

Untuk menjadi seorang Citizen Journalist, Anda yang mengerti ilmu Informatika dan Telekomunikasi (IT), dapat memulainya dengan bergabung ke banyak situs jejaring sosial maupun mini blogging seperti ; , Twitter,/a>, Friendster, Myspace, Mig33, dan lain-lain sejenisnya.
Seseorang yang memiliki akun di Facebook yang intens secara berkelanjutan menulis (posting) status baik terkait dirinya maupun orang lain, sudah dapat dikategorikan sebagai seorang Citizen Journalist. Karena ia sudah memberikan informasi yang ia rasakan, ketahui dan lihat sendiri untuk kemudian berbagi kepada orang lain. Begitupun mereka yang memiliki akun di situs jejaring sosial maupun mini blogging lainnya.

Bagi mereka yang banyak memiliki ide kreatif yang suka menulis, fotografi, maupun travelling, sebaiknya membuat halaman blog untuk mengekspresikan semua kreativitas Anda.
 foto ilustrasi
Saat ini banyak layanan pembuatan halaman blog gratis yang memungkinkan setiap orang memiliki blog pribadi, kelompok ataupun komunitas. Untuk dapat membuat dan memiliki halaman blog, ada beberapa layanan yang mesti Anda kunjungi antara lain ; Wordpress, Blogger (blogspot), Multiply, Mywapblog, Blogsome, dan Blogs.ie.

Selain itu terdapat pula mereka yang memang hobi menulis, memilih bergabung dengan situs khusus yang diperuntukkan bagi penulis luar yang dikelola oleh beberapa media terkenal, antara lain Kompasiana, Metro TV, Blog Media Indonesia, dan Pewarta Indonesia.
Nah, bila Anda tertarik dengan tulisan ini, mulailah untuk mencobanya. Karena memberikan dan berbagi informasi merupakan salah satu sifat dasar manusia. Silakan mencoba, dan mencoba, Anda pasti bisa !  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar